Ragam

10 Kesalahan Wanita dalam Merawat Rambut

10 Kesalahan Wanita dalam Merawat Rambut – Rambut merupakan mahkota, yang berfungsi sebagai pelindung kepala kita. Karakter rambut setiap orang berbeda-beda, ada yang berbentuk lurus, bergelombang, dan keriting, begitu juga dengan warna, kehalusan, ukuran, dan lainnya semua berbeda tergantung pada gen setiap orang. Akan tetapi kita harus tetap bertanggung jawab terhadap kesehatan dan keindahan rambut kita, karena pada kenyataannya, banyak kesalahan yang tanpa sadar sering kita lakukan yang berakibat kerusakan pada rambut kita.
10 Kesalahan Wanita dalam Merawat Rambut
1. Sering Berkeramas
Berkeramas memang sangat dianjurkan untuk kebersihan rambut kita, namun berkeramas yang berlebihan itu tidak boleh, karena sering berkeramas sangat tidak baik dan akan membahayakan kesehatan rambut kita, sebab saat kita berkeramas akan mengurangi bahkan akan menghilangkan kandungan minyak rambut alami (sebum) yang berfungsi untuk melembutkan rambut. Dan jika sebum dalam rambut kita berkurang / hilang, maka rambut akan menjadi kering dan kusam, sehingga membuat rambut tidak sehat dan rentan terhadap kerusakan rambut.
Jadi, disarankan agar tidak berkeramas setiap hari karena itu bisa membahayakan rambut, dan sebaiknya berkeramaslah saat rambut tampak kotor atau lazimnya berkeramaslah 2-3 kali dalam seminggu.
2. Menata / Memperlakukan Rambut Saat Basah
Pada saat rambut dalam keadaan basah, rambut menjadi 30% lebih lemah dibandingkan saat kering. Oleh karena itu, kesalahan besar jika kita memperlakukan / menata rambut kita pada saat basah, sebab semua perlakuan tersebut akan membuat rambut menjadi bercabang dan rontok.
Jadi, perlakukanlah rambut pada saat rambut dalam keadaan kering, dan lakukan perawatan rambut dengan baik dan benar, agar rambut tetap sehat dan indah.
3. Pemakaian Sampo yang Tidak Tepat
Sampo berfungsi untuk membersihkan rambut dari kotoran dan minyak berlebih, akan tetapi pemakaian sampo yang tidak tepat akan membawa kerusakan pada rambut, karena sampo dengan kualitas rendah bisa menyebabkan semua lapisan sebum menjadi hilang dan menyebabkan kerusakan pada kutikula rambut yang akhirnya hanya akan merusak pertumbuhan rambut.
Jadi, pilihlah sampo yang baik dan yang memiliki kandungan yang sesuai dengan kondisi dan jenis rambut anda. Dan jangan menggunakan sampo yang memiliki campuran zat yang berefek keras, karena ini akan membuat rambut menjadi rusak.
4. Terlalu Sering Menyisir Rambut (sampai 20 kali sehari)
Kebanyakan wanita sering menata dan merapikan rambut dengan menyisir, baik dengan menggunakan sisir maupun dengan jari jemari, dan bahkan banyak yang suka memainkan dan memplintir rambutnya setiap saat. Hal ini sangat tidak baik, sebab rambut yang terlalu sering disentuh atau diremas akan mudah rusak, karena lapisan kutikula rambut akan menegang dan mengeras, sehingga akan menyebabkan rambut bercabang dan rusak.
Jadi, perlakukanlah rambut dengan baik, sebab rambut merupakan bagian tubuh yang tipis dan sensitif, jangan berlebihan dalam menyisir atau merapikannya.
5. Memakai Aksesoris Rambut Secara Berlebihan
Pada dasarnya setiap wanita suka memakai aksesoris rambut, seperti sisir, ikat rambut, rol rambut, jepit rambut, dan hiasan lainnya pada rambut. Namun, penggunaan aksesoris yang berlebihan akan membahayakan rambut dan membuat rambut cepat rusak, sebab pengguaan aksesoris bisa merusak lapisan kutikula rambut, sehingga membuat rambut akan lebih mudah rontok dan bercabang.
Jadi, gunakan aksesoris dengan sewajarnya saja dan jangan menggunakan aksesoris secara kuat dan kasar serta tidak memasang aksesoris (jepit, rol, ikat rambut) pada tempat yang sama secara berulang-ulang.
6. Sering Memanaskan Rambut
Faktor utama kerusakan rambut adalah panas yang berlebih, oleh karena itu sering memanaskan rambut akan sangat berbahaya bagi rambut itu sendiri, seperti penggunaan pengering rambut (hair dryer), penguap rambut, rol pemanas dan catok pelurus rambut, hanya akan menimbulkan berbagai masalah pada lapisan kutikula rambut, sehingga membuat rambut menjadi lemah, mudah pecah dan patah, serta menghilangkan kilau alami rambut dan menjadi keras dan kusam.
Jadi, hindarilah penggunaan pemanas rambut secara berlebihan dan perlakukan rambut anda sesuai kondisi dan karakter rambut anda.
7. Malas Memakai Minyak Rambut
Memakai minyak rambut (terutama yang dari bahan alami) akan membantu melembabkan rambut dan membuat rambut lebih mudah diatur. Akan tetapi dewasa ini, banyak para wanita malas menggunakannya dengan alasan takut kotor, gengsi, berminyak dan lain sebagainya, sehingga rambut menjadi kurang sehat dan kusam.
Jadi, jangan gengsi untuk menggunakan minyak rambut, sebab hal ini akan membantu menjaga kesehatan rambut kita. Dan sebaiknya gunakanlah minyak rambut yang terbuat dari bahan alami, seperti minyak zaitun.
8. Merawat Rambut dengan Menggunakan Bahan Kimia
Merawat rambut dengan menggunakan bahan kimia dapat berpengaruh buruk terhadap rambut kita, seperti meluruskan / mengikalkan rambut dengan bahan kimia, dan mewarnai rambut dengan bahan kimia akan menimbulkan dampak negatif terhadap kesehatan rambut, sehingga menyebabkan rusaknya lapisan kutikula rambut dan membuat rambut menjadi kering.
9. Tidak Peduli dengan Perawatan Kulit Kepala
Perawatan rambut harus dibarengi dengan perawatan kulit kepala, sebab kulit kepala dan rambut sangat berkaitan erat dan tidak bisa dipisahkan, kulit kepala sehat, maka rambut pun akan ikut sehat. Namun, ada saja sebagian diantara kita yang hanya berfokus pada perawatan rambut saja tanpa mempedulikan perawatan kulit kepala, hal ini bisa berakibat fatal bagi kita. Sebab, perawatan rambut tanpa memperhatikan kulit kepala itu sama saja tidak ada artinya, karena rambut tidak akan tumbuh sehat tanpa kulit kepala yang sehat.
10. Menilai Rambut Sendiri Jelek dan Susah Diatur
Hal ini merupakan salah satu kesalahan fatal para wanita, sebab dengan menilai rambut begitu akan membuat kita tersugesti untuk mengatakan rambut kita jelek, sehingga kita malas untuk merawatnya, yang mengakibatkan rambut semakin rusak dan tidak sehat, padahal sebenarnya baik buruknya rambut tergantung pada pemiliknya. Jadi, harggailah diri anda dan syukuri nikmat Tuhan, rawat rambut dengan baik dan benar, baik dari dalam maupun dari luar.
Semoga tulisan saya tentang 10 Kesalahan Wanita dalam Merawat Rambut ini dapat memberi manfaat bagi kita semua dan menyadarkan kita para wanita untuk tetap merawat dan menjaga kesehatan rambut kita.
https://cintai-wanita.blogspot.com/

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: