Ragam

6 Trik Cari Cinta Untuk Orang Introvert

Orang Introvert merupakan orang yang berorientasi pada diri sendiri, lebih suka menyendiri dan kurang peduli dengan dunia luar, tidak suka basa-basi dan tidak menyukai hal-hal yang dianggapnya tidak penting. Tapi seorang Introveret biasanya tulus dan memegang teguh persahabatan. Dibandingkan dengan orang ekstrovert, orang introvert ini agak susah untuk jatuh cinta. Oleh karena itu, jika Anda termasuk orang introvert, maka cobalah 6 Trik Cari Cinta Untuk Orang Introvert dalam mengatasi masalah percintaan Anda.
6 Trik Cari Cinta Untuk Orang Introvert

Berikut 6 Trik Cari Cinta Untuk Orang Introvert :

1. Ikut klub sesuai hobi Anda
Cobalah bergabung dalam klub atau grup yang sesuai dengan hobby Anda, misalnya jika Anda suka membaca, maka bergabunglah dengan grup membaca. Disini Anda akan menemukan kenalan-kenalan baru yang berpotensi untuk dijadikan pasangan. Hal ini merupakan cara terbaik, sebab dengan memiliki kegemaran yang sama, tentu akan lebih mudah bagi Anda untuk mendekatinya, daripada mendekati orang yang berbeda atau tidak memiliki kesamaan dengan Anda.
2. Minta tolong pada teman
Meminta tolong kepada sahabat atau teman Anda untuk dikenalkan dengan rekan atau teman-temannya yang lain, ini juga bisa Anda lakukan. Katakan pada sahabat Anda itu kalau Anda mencari seseorang yang setipe atau minimal yang kemungkinan mempunyai minat atau hobby yang sama dengan Anda.
3. Jadi diri sendiri
Menjadi sosok yang lain untuk menemukan cinta, tak perlu Anda lakukan, jadilah diri Anda sendiri, karena dengan begitu Anda akan bisa menemukan orang yang sama dengan Anda atau orang yang bisa memahami Anda. Dan bila akhirnya Anda bertemu dengan seseorang yang mau menerima Anda, maka katakan padanya bahwa Anda seorang introvert yang cenderung melihat dan merasakan sesuatu dengan cara atau pandangan yang berbeda.
4. Perhatikan gestur dan penampilan
Bahasa tubuh sangat berperan penting dalam upaya menarik hati orang lain atau lawan jenis. Anda bisa mencoba lebih ramah dan tersenyum kepada orang-orang di sekitar Anda atau Anda bisa perhatikan penampilan Anda, seperti memakai baju yang sesuai dengan acara yang akan dihadiri. Dengan demikian, orang lain akan sangat menghargai sikap Anda.
5. Menyimak dengan seksama
Anda tidak seperti orang ekstrovert yang selalu bisa mengolah kata atau bersikap peduli dan ramah kepada semua orang. Oleh karena itu, Anda pastikan selalu menyimak dengan baik, jika Anda terlibat dalam sebuah pembicaraan atau dialog, sehingga orang akan lebih simpati dan Anda pun bisa melanjutkan aktivitas tersebut dengan baik.
6. Jangan takut untuk menyampaikan perasaan Anda yang sebenarnya
Anda memang seorang introvert yang lebih memilih diam, tapi Anda tak perlu takut untuk menyampaikan apa yang Anda rasakan. Misalnya, Anda tidak suka di ajak ketempat ramai yang bising, maka katakan saja sejujurnya kalau Anda tidak menyukai tempat tersebut, karena Anda tidak merasa nyaman.
Itulah 6 trik cari cinta untuk orang introvert. Atau Anda punya tips yang lain?, kita bisa sharing disini.
https://cintai-wanita.blogspot.com/

Tinggalkan Balasan

%d