Pembersih Wajah Alami Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat
Jika Anda memiliki kulit berminyak biasanya cenderung mudah berjerawat, karena kulit tersebut akan memproduksi minyak dan sebum dalam jumlah yang banyak. Dimana minyak dan sebum ini jika tidak dibersihkan secara rutin, akan tertimbun dalam pori-pori kulit, sehingga menyebabkan terbentuknya jerawat. Untuk membersihkan jenis kulit ini, harus menggunakan produk yang sesuai atau bisa juga dengan cara mengolah sendiri dari bahan-bahan alami. Berikut informasi mengenai Pembersih Wajah Alami Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, yang bisa Anda praktekkan di rumah.
Membersihkan wajah dengan menggunakan bahan-bahan alami, lebih aman digunakan tanpa menyebabkan efek samping. Berikut adalah Pembersih Wajah Alami Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, yang mengandung bahan-bahan yang berfungsi mengikat dan mengangkat lembut kelebihan minyak di kulit wajah.
1. Yogurt dan stroberi
Caranya, siapkan 2 buar stroberi segar dan 2 sendok makan yogurt. Haluskan stroberi tersebut, kemudian campurkan dengan yogurt. Lalu oleskan pada wajah. Lakukan pemijatan lembut pada wajah selama beberapa menit. Kemudian diamkan sampai sedikit mengering. Lalu bilas wajah dengan air dingin.
2. Madu dan susu
Caranya, campurkan 1 sendok teh madu dan 2 sendok teh susu segar sampai membentuk pasta dengan tekstur seperti lotion. Kemudian oleskan campuran tersebut pada wajah dan gosok lembut wajah selama beberapa menit. Diamkan sampai campuran cleanser sedikit mengering. Lalu bilas wajah dengan air hangat. leanser ini, selain dapat mengangkat kelebihan minyak di wajah, juga akan menjadikan kulit wajah lebih cerah berseri.
3. Nanas dan lemon
Caranya, siapkan 2 sendok teh jus nanas, 2 sendok teh perasan lemon dan 1 sendok teh baking soda atau soda kue. Lalu campurkan semua bahan tersebut hingga rata, oleskan merata pada wajah. Kemudian gosok lembut wajah selama beberapa menit. Dan diamkan sampai cleanser sedikit mengering. Lalu bilas bersih wajah dengan air dingin.
Itulah Pembersih Wajah Alami Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat, selamat mencoba dan semoga berhasil.
https://cintai-wanita.blogspot.com/